Sambut Tahun Ajaran Baru, Para Kepsek dan Guru di OKU Diberi Pembinaan

Berita, Daerah, Oku975 Dilihat
H Teddy Melwansyah: “Saya yakin, kita semua yang hadir di sini, tidak akan pernah bisa menjadi orang yang berguna bagi keluarga dan masyarakat tanpa sentuhan pengajaran dari guru-guru yang berjasa dalam pembentukan pribadi-pribadi berkualitas di masa lalu, saat ini, dan masa depan,”

OKURAYANEWS.ID – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mengadakan kegiatan pembinaan akhir tahun pendidikan di Gedung Olahraga (GOR) Baturaja. Rabu (29/05/2024)

Acara itu dihadiri oleh Penjabat (Pj) Bupati OKU, H. Teddy Meilwansyah, S.STP, MM, MPd, Kadisdik OKU, Drs. H. Topan Indra Fauzi, MM, MPd, serta para kepala bidang, kepala seksi, kepala sekolah, dan guru-guru se-Kabupaten OKU.

Dalam sambutannya, Teddy Meilwansyah mengungkapkan rasa hormat dan kebanggaannya berada di tengah-tengah para guru yang dianggapnya sebagai pilar utama kemajuan pendidikan nasional.

“Saya yakin, kita semua yang hadir di sini, jajaran pemerintahan daerah, tidak akan pernah bisa menjadi orang yang berguna bagi keluarga dan masyarakat tanpa sentuhan pengajaran dari guru-guru yang berjasa dalam pembentukan pribadi-pribadi berkualitas di masa lalu, saat ini, dan masa depan,” ujar Teddy.

Teddy, yang juga pernah menjabat sebagai Kadisdik OKU, mengajak para guru untuk terus meningkatkan kompetensi dan mengembangkan diri agar tidak tertinggal oleh perkembangan zaman.

“Jangan malas belajar, teruslah mencari ilmu dan pengalaman serta jangan sia-siakan waktu. Tantangan zaman semakin luar biasa, dan kita dituntut untuk memberikan pendidikan yang baik. Di tengah arus globalisasi yang sangat maju ini, kita membutuhkan guru-guru yang hebat dan berpengalaman untuk mendidik anak-anak di zaman milenial ini. Oleh karena itu, laksanakan kembali kerja sama dengan seluruh lembaga pendidikan di Indonesia untuk meningkatkan kompetensi para guru,” tambahnya.

Kadisdik OKU, Topan Indra Fauzi, menjelaskan bahwa pembinaan akhir tahun ini bertujuan untuk memotivasi para guru di Kabupaten OKU.

“Dengan adanya pembinaan akhir tahun ini, kita bisa mengetahui kendala-kendala yang dihadapi para guru di lapangan. Kami berharap, setelah pembinaan ini, para guru di OKU kembali bersemangat menyambut tahun ajaran baru 2024/2025. Kami akan mempertimbangkan untuk sering mengadakan kegiatan seperti ini dalam bentuk forum dan masukan. Kami akan mencari jadwal yang tepat, karena dari Senin hingga Sabtu para guru mengajar dan tidak ada libur. Mungkin bisa dilakukan per triwulan atau per semester,” pungkas Topan.

Kegiatan pembinaan ini diharapkan dapat memberikan dorongan semangat baru bagi para guru di Kabupaten OKU dalam menghadapi tahun ajaran mendatang dan terus berkontribusi dalam mencetak generasi yang berkualitas.

(Fiq)