PJ Ketua TP PKK OKU Hj Zwesty Karenia Teddy Berikan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir

Berita, Daerah, Oku997 Dilihat
Ketua TPPKK OKU Zwesty Karenia Teddy : “Bantuan ini tidak seberapa, namun diharapkan bisa bermanfaat dan bisa sedikit mengurangi beban masyarakat.”

OKURAYANEWS.ID – Peduli terhadap masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), PJ Ketua TP PKK OKU Hj Zwesty Karenia Teddy turun langsung berikan bantuan kepada masyarakat di beberapa wilayah yang terdampak banjir.

Seperti yang dilakukan pada Sabtu (1/6/2024) siang, PJ Ketua TP PKK OKU Hj Zwesty Karenia Teddy turun langsung ke Kecamatan Muara Jaya dan Kecamatan Ulu Ogan.

Wanita yang akrab disapa Reni ini beserta rombongan mendatangi door to door ke rumah masyarakat Desa yang terdampak banjir.

Bantuan berupa paket sembako yang terdiri dari Beras, Mie Instant, Minyak Goreng, Gula dan lainnya itu diserahkan langsung oleh Reni kepada masyarakat di beberpa Desa seperti Desa Muara Saeh, Desa Lubuk Tupak dan Desa Lontar Kecamatan Muarajaya , Desa Kelumpang Kecamatan Ulu Ogan dan beberapa desa lainnya.

Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten OKU bersama pengurus TP PKK OKU kepada masyarakat yang terdampak banjir. “Saya atas nama pribadi dan atas nama seluruh TP PKK OKU menyampaikan rasa duka yang mendalam atas musibah banjir yang terjadi di OKU, bahkan banjir ini 2 kali menimpa kita sebagai masyarakat OKU,” kata Reni.

Dikatakan Reni, Pihaknya membawa sedikit bantuan alakadarnya untuk masyarakat terdampak banjir, mungkin bantuan ini tidak seberapa dan tidak akan bisa mengganti apa yang telah hilang akibat banjir yanh terjadi.

Namun setidaknya bantuan ini diharapkan bisa sedikit mengurangi beban masyarakat yang terdampak banjir. “memang bantuan ini tidak seberapa, tapi diharapkan bisa bermanfaat dan bisa sedikit mengurangi beban masyarakat,” tukasnya.

Pantauan di lapangan, selain memberikan bantuan kepada masyarakat, Ibu tiga anak ini juga meninjau secara langsung sejumlah infrastruktur dan fasilitas umum seperti jembatan gantung, dan rumah warga yang rusak akibat diterjang banjir.bahkan wanita berhijab ini berinteraksi langsung dengan warga dan disambut antusias dan hangat oleh masyarakat dan anak-anak di desa setempat.

(Ma)